Minggu, 28 Oktober 2018

Outing Class Bermain di Taman Pakujoyo


Selain kegiatan rutin di kelas, TKU Daar El Dzikir jg mengajak anak anak untuk bermain di luar kelas, yaitu Outing Class ke taman Pakujoyo pada hari Jum'at 5 Januari 2018. Taman Pakujoyo merupakan Ruang Terbuka Hijau (RTH) yang akan diresmikan pada hari Kamis, Tanggal 26 Januari 2018.
Jadi sebelum diresmikan, Taman Pakujoyo ini sudah Murid TKU resmikan duluan lhoo... he...
Kabupaten Sukoharjo memiliki sebuah Ruang Terbuka Hijau (RTH) berupa Taman Pakujoyo di wilayah Kelurahan Gayam, Kecamatan Sukoharjo Kota yang dilengkapi dengan fasilitas taman ceria dan taman lalu lintas. Taman tersebut merupakan fasilitas umum sebagai penunjang mengingat Sukoharjo sudah ditetapkan sebagai Kabupaten Layak Anak (KLA).

Ruang Terbuka Hijau (RTH) terletak di Kelurahan Gayam, Kecamatan Sukoharjo Kota, Kalau dari arah Terminal Sukoharjo, ketimur kemudian menyeberang rel, jalan terus kanan jalan, sebelum sampai perempatan DKR atau RS Ir Soekarno.
RTH dibuka di tengah kota biar udara segar, sebagai fasilitas umum masyarakat serta penunjang anak setelah Sukoharjo ditetapkan sebagai Kota Layak Anak. Untuk itu TKU Daar El Dzikir merasa RTH Sukoharjo merupakan tempat yang cocok untuk bermain anak anak murid TKU. 

Related Posts

Outing Class Bermain di Taman Pakujoyo
4/ 5
Oleh